Wako Solok Terima Audiensi Komite Nasional Ekonomi Syari'ah

    Wako Solok Terima Audiensi Komite Nasional Ekonomi Syari'ah

    SOLOK KOTA - Wali Kota Solok H.Zul Elfian Umar, SH, M.Si, menerima audiensi Komite Nasional Ekonomi Syariah (KNEKS), Sutan Emir Hidayat beserta rombongan bertempat di Ruang Kerja Wako Solok, Sumatera Barat, Jum'at, 19 Juli 2024.

    Turut mendampingi, Asisten III Sekda Kota Solok, Zulfadrim, Kepala Bappeda Kota Solok, Desmon, beserta OPD terkait lainnya.

    Dalam sambutannya, Wali Kota Solok H.Zul Elfian Umar mengaku, pihaknya sangat menyambut baik kunjungan dari Komite Nasional Ekonomi Syariah.

    Disebutkannya, bahwa pihak Pemerintah Daerah Kota Solok dan unsur terkait lainnya serta elemen masyarakat sudah sepakat agar masyarakat Kota Solok bebas dari rentenir. Sebagai solusinya, dengan memberikan pinjaman untuk meningkatkan ekonomi masyarakat tanpa adanya praktik riba.

    "Seperti sedang kehausan dapat air, kedatangan KNEKS ini sangat ditunggu dan semoga dapat membantu mewujudkan Ekonomi Syariah di Kota Solok, " ujar Wako Solok.

    Untuk langkah selanjutnya akan dilakukan MoU, kemudian dilanjutkan Peraturan Wali Kota dan setelah itu diimplementasikan di tengah masyarakat.

    “Semoga Kota Solok dapat menjadi contoh praktek Ekonomi Syariah di Sumatera Barat, ” imbuh Zul Elfian Umar.

    “Semoga niat baik kita ini akan mendapat berkah dari Allah SWT dan bisa memajukan perekonomian masyarakat Kota Solok dengan tetap melaksanakan prinsip-prinsip syari’ah, ” pungkasnya.

    #kotasolok
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Pemko Solok Gelar Training Problem Solving...

    Artikel Berikutnya

    Operasi Zebra Singgalang 2022: Jumlah Pelanggaran...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Tiba Di Vilamor Filipina, Satgas TNI Langsung Distribusikan Bantuan

    Ikuti Kami